Atlet petinju asal Filipina, tercatat sebagai olahragawan terkaya dunia hingga Oktober 2012. Petinju yang juga seorang anggota militer pada tahun 2009 berpangkat Senior Master Sergeant (Sersan Kepala senior), Manny Pacquiao memiliki total kekayaan mencapai $ 67 juta.
Nilai kekayaan Manny Pacquiao yang sudah memukul KO 38 lawanya ring ini setara Rp. 617.8 miliar. (nilai kurs jual Bank Indonesia per 12 Oktober 2012). Dari 60 kali naik ring, menang 54 kali di antaranya menang KO (knock out) 38 serta draw 2 kali.
Bapak empat orang anak yang bernama lengkap Emmanuel "Manny" Dapidran Pacquiao lahir di Kibawe, Budkidnon, Filipina, 17 Desember 1978. Suami dari Maria Geraldine "Jinkee" Jamora, hingga saat ini telah memenangkan 10 gelar berbeda, demikian tulis en.wikipedia.org.
Sementara pada urutan ke dua ditempati pemain golf kulit hitam Amerika Serikat, Tiger Woods. Pria bernama lengkap Elderik Ton Woods kelahiran Amerika Serikat 30 Desember 1975 diperkirakan memiliki total kekayaan 58 juta Amerika Serikat (Rp. 600 miliar) demikian lansir Forbes.com.
Pemain sepak bola suami dari penyanyi Victoria salah seorang penyanyi Spice Girls, David Backham merupakan pemain sepak bola terkaya dunia. Sebagaimana diberitakan Forbes.com (10/2012) bapak dari 3 orang anak ini memiliki kekayaan $ 46 juta sekaligus menempatkannya sebagai atlet terkaya di urutan ke tiga. Nilai kekayaan ini kalau dirupiahkan diperkirakan mencapai Rp. 444 miliar.
Sepuluh nama atlet terkaya dunia | ||
No | Nama | Total Kekayaan |
1 | Manny Pacquiao | $67 Juta |
2 | Tiger Woods | $58 juta |
3 | LeBron James | $53 juta |
4 | Roger Federer | $52 juta |
5 | Kobe Bryant | $50 Juta |
6 | Phil Mickelson | $48 Juta |
7 | David Beckham | $46 Juta |
8 | Peyton Manning | $42 juta |
9 | Cristiano Ronaldo | $42 juta |
10 | Floyd Mayweather | $40 juta |
Sumber: Forbes.com |
Artikel lainnya:
Top Ten Negera Peraih Medali Olimpiade
Top Ten Artis dan Aktor Terkaya Dunia
Top Ten Penyanyi dan Musisi Terkaya Dunia
10 Selebritis Yang Pernah Bermasalah di Pesawat