Aturan Penulisan Pertanyaan Proposal Evaluasi Program

3/12/2013
Suharsimi Arikuntoro, Cepi Syafruddin Abdul Jabar (2009:79) mengemukakan Proposal adalah sebuah rencana kerja yang mengambarkan semua kegiatan yang akan dilakukan dalam pelaksanaan evaluasi program.

Wawancara Penelitian
Wawancara Penelitian/Ilustrasi (Ronamasa)
Suharsimi juga menjelaskan dalam membuat porposal evaluasi program aturan yang perlu diperhatikan baik evaluasi program  dilakukan oleh evaluator dari dalam maupun dari luar program.

Aturan penulisan pertanyaan proposal evaluasi program yaitu tentang Dampak/pengaruh, Implementasi Program, Konteks Program serta Kebutuhan Program (Suharsimi Arikuntoro, Cepi Syafruddin Abdul Jabar (2009:84-85).

Namun aturan penulisan pertanyaan yang diketengahkan pada posting ini adalah tentang dampak/pengaruh dan implementasi Program yang telah dilaksanakan.

Tentang Dampak/Pengaruh
    • Apakah prilaku/aktivitas/orang-orang berubah akibat dari program yang dijalankan
    • Siapakah yang diuntungkan dan bagaimana
    • Apakah semua partisipan program puas dengan apa yang mereka dapat program tersebut
    • Apakah capaian program yang didapat sebanding dengan sumberdaya yang diinvestasikan
    • Apa yang bisa orang pelajari, dapatkan , dan capai dari hasil program tersebut
    • Apa dampak program ditinjau dari segi sosial, ekonomis dan lingkungan (baik positif ataupun negatif) terhadap orang, masyarakat, dan lingkungan
    • Apa kekuatan dan kelemahan program
    • Kegiatan apa dari program yang paling banyak atau sedikit berkontribusi terhadap pencapaian tujuan program
    • Jika ada, apa pengaruh tak langsung baik positif atau negatif dari program
    • Seberapa baik program mampu merespon kebutuhan
    • seberapa efisienkah sumberdaya digunakan dalam pencapaian tujuan program
    Sementara Tentang Implementasi Program
    • Terdiri dari aktifitas atau even apakah program yang akan/sedang/telah berjalan itu
    • Metode apakah yang digunakan dalam menjalankan program
    • Siapakah sebenarnya menjalankan program dan seberapa baik mereka melakukan
    • Siapakah yang berpatisipasi dan dalam aktifitas apa?. Apa semua pihak yang terlibat memiliki akses yang adil terhadap program
    • Sumber daya dan input apakah yang diinvestasikan dalam program
    • Seberapa banyak pihak yang terlibat, siapa saja dan apa perannya
    • Apakah sumber daya keuangan dan manusia tersedia dengan cukup
    Suharsimi Arikuntoro, Cepi Syafruddin Abdul Jabar (2009:84-85)

    Artikel lainnya

    Metode Pengumpulan Data Penelitian Yang Tepat
    Contoh Kisi-Kisi Pertanyaan Penelitian Gaya Kepemimpinan
    Penggunaan Statistik Parametris dan Nonparametris Untuk Menguji Hipotesis Penelitian
    Orang Bermata Coklat Lebih Dapat Dipercaya Daripada Bermata Biru
    Contoh Rumusan Masalah, Hipotesis dan Analisis Data Penelitian
    Orang Mata Oval Disenangi Banyak Orang, Alis Tebal dan Lebar Memiliki Pribadi Agresif dan Dinamis
    Ronamasa