Kekayaan Mark Zuckerberg Bertambah Rp. 37,98 Triliun Tiap Hari

7/27/2013
CEO Facebook Mark Zuckeberg menyatakan, laba perusahaannya naik 29,59 porsen pada kuartel II-2013. Dia menjelaskan peluang jaringan sosial merupakan untuk perubahan besar di dunia

Mark Zuckerberg
CEO Facebook, Mark Zuckerberg (Foto: Forbes)

Pasalnya, Facebook sebagai jejaring sosial telah menjadi pusat koneksi global. Karena itu, tidak ada keraguan kinerja bahwa perusahaan akan menjadi lebih baik.

Melansir Forbes, Jum'at (26/7/2013), Facebook menutup sahamnya pada level tertinggi satu tahun sebesar USD34,36 seiring dengan pencapaian laba yang menguat. Kenaiakan saham mencapai 29,6 porsen menjadikan kekayaan bersih Mark Zuckeberg bertambah hampir US$3,7 miliar setiap harinya atau Rp. 37,98 triliun (kurs Rp.10.265 per USD)

Kakayaan Zuckerberg mencapai US$16,1 miliar. Pada Maret lalu, dia juga dinobatkan menjadi orang terkaya dengan kekayaan mencapai US$13,3 miliar.

"Kami memiliki banyak kemajuan dalam tiga bulan terakhir, dimana dalam pertumbuhan Facebook, kami melibatkan masyarakat. Kami sukses merilis sebuah produk dan menghasilkan uang yang banyak," kata Zuckerberg dilansir okezone.com, 26/7/2013).
Ronamasa