Ikan Tongkol Salepe Khas Daerah Bima

7/29/2013
Ikan Tongkol salepe khas Rompo Bima adalah ikan tongkol segar dipepes menggunakan kelopak daun pinang. Pemasaran ikan yang dipanggang di atas bara api diantaranya pasar Bima, pasar Tente hingga dipasar Sumbawa.

Proses bakar ikan Tongkol Salepe
Ikan Tongkol salepe khas Rompo sedang dibakar
di Desa Rompo Kec. Langgudu Bima
(Foto: Ronamasa/Ahyar).

Ikan tongkol segar yang dipepes ikan dengan kelopak daun pinang sebelum dipanggang digarami secukupnya ini dapat bertahan lebih dari satu hari tanpa mengurangi rasa enaknya. Ikan Salepe selain dapat dimakan langsung juga dapat diolah sesuai selera pembelinya baik digoreng maupun dimasak dengan bumbu tambahan

ikan tongkol salepe di pasar
Ikan tongkol salepe di pasar Tente Bima (Foto: Ronamasa/Ahyar)

Kapal Nelayan Penangkap Ikan Tongkol
Kapal penangkap ikan tongkol asal Desa Rompo
di Teluk Waworada kecamatan Langgudu Bima
(Foto: Ronamasa/Ahyar)
Ronamasa