Cara Hapus Permanent Akun Facebook

8/29/2013
Facebook selaku website penyedia layanan berbagi internet memberi kebebasan seluas-luas dalam batas tertentu kepda usernya untuk menentukan keanggotaannya. Pengguna dapat menentukan sendiri kapan saja masa bergabungnya dalam komunitas website didirikan Mark Zuckerberg ini.

User yang tidak ingin lagi bergabung dapat memilih dua opsi yaitu menonaktifkan dan atau menghapus secara permanen.

Facebook

Cara menghapus dan berhenti sebagai anggota Facebook dapat dilakukan dengan langkah-langkah:
  1. Sign in pada akun Facebook anda
  2. Klick Bantuan/Help yang berada
  3. Klick Mengelola Akun/Manage Your Account dan setelah itu akan muncul beberapa sub tab
  4. Klick sub Tab Menonaktifkan, Menghapus, & Menjadi Akun Sebagai Kenangan/Deactivating, Deleting, & Memorializing Accounts
  5. Klick Bagaimana cara menghapus akun saya secara permanen/How do I permanently delete my account di bawah teks tebal Menghapus Akun/Deleting Account
  6. Klick teks link Isilah Formulir ini/Fill out this form
  7. Klick Hapus Akun saya/Delete My Account. Setelah melakukan langkah ini akan muncul pesan konfirmasi yang menanyakan apakah benar-benar akan menghapus akun anda?".
    delete permanen akun facebook
  8. Klick Ok/Okay jika anda telah setuju
  9. Hapus permanen akun facebook
Setelah Klick Okey akun tidak langsung hilang dari layanan Facebook yang didirikan Mark Zuckerber sembilan tahun silam ini. Akun baru akan terhapus permanent setelah 14 hari sejak hari menghapusnya. Dengan menghapus secara permanen maka kita tidak akan dapat mengaktifkan kembali atau mengambil kembali konten atau informasi yang pernah kita sharing.
Ronamasa