Daftar Kekayaan Calon Bupati dan Wakil Bupati Pilkada Kab. Bima

10/21/2012
Sebagaimana diatur dalam Peraturan Pemerintah RI Nomor 6 Tahun 2005 Tentang Pemilihan, Pengesahan Pengangkatan, dan Pemberhentian Kepala Daerah bahwa calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah harus bersedia mendaftarkan harta kekayaannya. Pasal 38 ayat (1) huruf i berbunyi ... menyerahkan daftar kekayaan pribadi dan bersedia diumumkan;.

Pesta demokrasi pilkada Bupati dan Wakil Bupati Bima yang kali kedua sejak era reformasi diikuti empat pasangan calon. Pilkada Kabupaten Bima yang tersebar di 168 Desa pada 18 kecamatan ini pencoblosannya dilaksanakan pada tanggal 7 Juni 2010

Pasangan calon Fersy Rakyat
Pasangan calon FERSY RAKYAT didampingi pendukungnya pada saat melakukan pendaftaran
di Kantor Komisi Pemilihan Umum Daerah Kab. Bima di Kompleks perkantoran Pemerintah Daerah Bima Maret 2010. Tampak H.Ferry Zulkarnain, ST dan H. Syafruddin, M.Pd berada dibelakang baret biru (Foto:Ronamasa.Com/Ahyar)

Dari delapan calon orang nomor satu dan dua di Kabupaten Bima selama periode 2010 - 2015 kandidat yang bertempat tinggal di Kecamatan Sape tercatat sebagai calon terkaya. H. Najib yang dikenal publik bima sebagai pengusaha sarang burung walet putih dan anggota DPRD Kab. Bima periode 2009 - 2014 tercatat memiliki kekayaan lebih dari Rp. 13 miliar. Sementara diurutan ke duacalon dari tokoh politik nomor satu Partai Golongan Karya kabupaten Bima. Ferry Zulkarnain, ST yang saat mengikuti calon Bupati periode ini sebagai Bupati Bima tercatat memliliki kekayaan lebih dari Rp. 5,5 miliar.

Sedangkan calon yang merupakan mantan Ketua KPUD Kab. Bima tahun 2005, Drs. Sukirman Azis tercatat memiliki kekayaan terendah. Dosen pada salah satu Perguruan Tinggi STIH (Sekolah Tinggi Ilmu Hukum) Muhammdiyah Bima ini terdaftar mempunyai kekayaan setengah miliar rupiah.

Nama pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bima
Periode 2010 - 2015
NoNama Calon Bupati dan Wakil BupatiNama Popular pasangan
1Ferry Zulkarnain, ST - Drs. Syafruddin, M.PdFersy Rakyat
2Drs. Suhaedin Abdullah MM - Drs. Sukirman Azis, SHIdaman
3Drs. H. Zainul Arifin - Drs. Usman AKZaman
4Drs. H. Najib H.M.Ali - Arie Wiryawan Harun Al-Rasyid, SENazar


Berikut ini daftar kekayaan masing-masing calon Bupati dan Wakil Bupati yang dikeluarkan KPUD Kab. Bima tahun 2010.

Daftar kekayaan calon Bupati dan Wakil Bupati Bima
Periode 2010 - 2015
NoNama Calon Bupati dan Wakil BupatiTotal Kekayaan
1Drs. H. Najib H.M.Ali Rp. 13.224.000.000
2Ferry Zulkarnain, STRp.   5.663.776.511
3Drs Zainul ArifinRp.   4.123.900.000
4Drs. Syafruddin, M.PdRP.   2.552.642.115
5Drs. Usman AKRp.   1.833.318.846
6Drs. Suhaedin Abdullah MMRp.   1.294.807.505
7Arie Wiryawan Harun Al-Rasyid, SERp.   1.119.760.000
8Drs. Sukirman Azis, SHRp.      533.610.210


Komisi Pemilihan Umum Daerah Kabupaten Bima mengumumkan data kekayaan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati berdasarkan data dikeluarkan yang diterimanya pada 7 Mei 2010 demikian dilansir Media Bima Raya edisi 19-25 Mei 2010

Kampanye Pemilu kada pasangan Zaman (Zainul Arifin - Usman AK) di lapangan Woha, 25/5/2012 (Foto:Ronamasa/Mei)

Artikel lainnya
Sejarah Pemerintahan Kabupaten Bima, NTB Sejak Masa Orde Baru
Top Ten Atlet Terkaya Dunia
Top Ten Artis dan Aktor Terkaya Dunia
Top Ten Penyanyi dan Musisi Terkaya Dunia
Ronamasa